Translate

Selasa, 15 September 2015

Cepat Memulai Wirausaha, Lebih Cepat Gagal Lebih Baik untuk pengalaman Hidup - KokoLinds.Com



 MEMULAI WIRAUSAHA — Banyak orang lebih banyak memikirkan keinginan untuk memiliki bisnis sendiri yang bisa menjadikan jaminan hidup, namun berhenti sampai disitu. Atau jika akhirnya mencoba berwirausaha sudah cukup telat sehingga energinya terkuras pada memikirkan. Padahal dalam menjalankan wirausaha pasti akan menemui banyak hambatan dan kegagalan sebelum menuai kesuksesan. Karena itu di dalam menjalankan wirausaha lebih cepat menemui kegagalan lebih baik karena akan lebih cepat pula menemui kesuksesan.

Hal itulah yang disampaikan oleh Dahlan Iskan, Menteri BUMN dalam acara Kompas Karier Fair (KKF) 2012. Bahkan Dahlan Iskan mendoakan kepada para pengunjung KKF agar lebih cepat merasakan kegagalan. Kegagalan waktu masih muda lebih baik dibandingkan dengan kegagalan di waktu usia sudah cukup tua.

Menurut Dahlan, gagal di waktu muda tidak terlalu menyakitkan sedangkan gagal diwaktu tua akan menyakitkan. Selain itu kegagalan di waktu masih muda , memungkinkan si pelaku untuk bersemangat bangkit dari kegagalan.
Jika anda memiliki mimpi membangun usaha sendiri, mengapa tidak segera direalisasikan. Dilaksanakan hari ini atau hari esok toh sama saja, akan menemui kegagalan tetapi juga akan lebih cepat menemui kesuksesan.
Sumber:

http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2012/04/28/16240738/Dahlan.Iskan.Saya.Doakan.Anda.Cepat-cepat.Ketipu


Video Perjalanan Hidup Dahlan Iskan:



Video Cara Sukses Hidup Berawal dari Mimpi:



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Artikel Populer